© 2020 Instagram.com/delladartyan/adiniawrst/
Bisa dibilang, adegan ranjang adalah bumbu yang sedap untuk sebuah film. Kamu tim yang nontonnya dengan mode play biasa aja, dicepet-cepetin atau justru diputer bolak balik?
Demi akting dan peran yang totalitas di sebuah film, banyak artis dan aktor yang rela melakukan adegan yang dianggap melampaui batas. Adegan ranjang, salah satunya.
Mungkin kamu udah menduga kalau sebagian besar itu terjadi dalam film horor dengan bumbu seks yang pernah booming beberapa waktu yang lalu. Tapi banyak juga kok yang memasukkan adegan itu sebagai benang merah dalam cerita. Siapa saja artis dan filmnya?
Tara Basro - A Copy of My Mind
Tara Basro © 2020 https://Instagram.com/Tarabasro
Artis yang baru aja menikah ini menunjukkan profesionalitasnya melalui adegan panas dengan aktor Chicco Jerikho di film besutan Joko Anwar. Totalitasnya dalam film ini diganjar sebagai Pemain Utama Wanita Terbaik FFI 2015.
Dalam film tersebut, Tara berperan sebagai Sari, seorang karyawan salon yang jatuh cinta dengan seorang pembuat subtitle CD bajakan, Alek, yang diperankan oleh Chicco Jerikho. Bermula dari kisah romantis, cerita kemudian bergulir dengan kisah politik dan bumbu konpirasinya. Film ini juga sempat melalang buana diputar di berbagai acara festival kelas dunia, seperti Venice International Film Festival 2015, bersanding dengan film-film kelas internasional lainnya.
Adinia Wirasti - Critical Eleven
Adinia Wirasti © 2020 instagram.com/adiniawrst/
Dalam film Critical Eleve, artis cantik ini melakukan hubungan panas dengan aktor yang berpran sebagai suaminya, Reza Rahadian. Film itu membuatnya masuk menjadi nominasi Pemeran Utama Wanita di ajang Piala Citra.
Critical Eleven menceritakan hubungan antara sepasang suami istri yakni Ale dan Anya. Pertemuan dan pernikahan yang yang hangat dan penuh romantisme, yang akhirnya menjadi dingin karena satu insiden pahit dalam hidup keduanya.
Film ini diadaptasi dari novel berjudul serupa karya Ika Natassa. Dan ini adalah film ketiga yang memasangkan Reza Rahadian dan Adinia Wirasti, setelah film 'Jakarta Maghrib' dan 'Kapan Kawin'.
Dewi Persik - Setan Budeg
Dewi Persik © kapanlagi
Nggak heran kan kalau nama penyanyi seksi ini masuk dalam daftar berikut? Menariknya, saat itu Dewi Persik melakukan adegan ranjang dengan sang mantan suami, Saipul Jamil. Meski begitu, saat itu Dewi Persik mengaku dia harus bersikap profesional karena sudah ada tanda tangan kontrak.
Nggak cuman itu aja, Dewi Persik juga sempat melakonkan adegan serupa di film Paku Kuntilanak.
Baby Margaretha - Main Dukun
Baby Margaretha © 2020 instagram/babymargaretha1/
Nama Baby Margaretha sepertinya memang lekat dengan film-film horor dengan bumbu adegan panas. Nggak cuman di Main Dukun, Baby Margaretha juga sempat beradegan panas di film Pocong Mandi Goyang Pinggul.
Perjalanan karier Bay Margaretha dimulai menjadi SPG, lalu merambah sebagai model majalah pria dewasa. Lambat laun, dia mencoba dunia akting. Nggak cuman di film horror aja kok, namun Baby juga kerap berperan sebagai wanita seksi nan menggoda di film romantis.
Wiwid Gunawan - Kawin Kontrak
Wiwid Gunawan © 2020 Kapanlagi.com/Bambang
Nama artis ini melejit banget di era tersebut dan dikenal sebagai artis yang kerap berpakaian seksi. Di film itu, Wiwid Gunawan memerankan Euis dan melakukan adegan panas dengan Ricky Harun.
Ada yang masih inget filmnya nggak?
Kawin Kontrak menceritakan petualangan tiga ABG cowok yang ingin melakukan seks tanpa harus melalui risiko, misalnya risiko hamil, menikah, sanksi masyarakat, dan lainnya. Akhirnya, mereka nemu nih satu solusi yaitu dengan melakukan kawin kontrak.
Alih-alih bahagia dengan kehidupan pernikahan sementara, ketiga cowok itu malah harus mengalami petualangan lucu untuk menakhlukan gadis idaman mereka.
Indah Kalalo - Mafia Insyaf
Indah Kalalo © 2020 instagram.com/indahkalalo/
Well, sebenarnya kalau merujuk pada adegan panas yang dilakukan di atas ranjang, sebenarnya film ini nggak masuk kategori sih. Ini karena adegan tersebut dilakukan di dalam kolam renang.
Film ini bergenre komedi dan adegan hot yang ada di film menjadi bumbu yang pas.
Film Mafia Insyaf menceritakan kisah polisi yang jatuh cinta dengan mafia yang diburunya. Dan ya, sesuai dengan judulnya, ini adalah film komedi dengan bumbu adegan hot.
Tiara Eve - Jakarta Undercover
Tiara Eve © 2020 instagram.com/tiaraeve/
Adalah film garapan Moammar Emka yang sempet bikin geger karena mengumbar sisi seksualitas di bawah langit Jakarta. Di sini Tiara berperan sebagai Pekerja Seks Komersial dan dipasangkan untuk melakukan adegan panas dengan Baim Wong.
Dalam film ini, oka Antara yang berprofesi sebagai wartawan bertemu lalu jatuh cinta dengan Laura (Tiara Eve), seorang model yang terperangkap dalam bisnis prostitusi. Kehadiran Baim Wong sebagao Yoga membuat jalan cerita jadi semakin rumit.
Sang sutradara, Fajar Nugros mengungkapkan kalau film ini membawa misi biar orang semakin paham dengan isu yang kerap dianggap tabu, seperti perdagangan manusia dan prostitusi. Eh, ada nyai Nikita Mirzani juga lho di film ini.
Film yang rilis tahun 2016 ini merupakan film kedua Jakarta Undercover. Di tahun 2006 silam film pertama rilis melibatkan artis Luna Maya, Lukman Sardi, Fachry Albar hingga Christian Sugiono. Kamu nonton yang mana?
Andi Soraya - Hantu Puncak Datang Bulan/ Dendam Pocong Mupeng
Andi Soraya © 2020 KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Bertema horor seks, film ini berkisah tentang teror sepasang hantu di sebuah rumah kos. Suguhan sensualitasnya bakalan hadir dari Andi Soraya lewat adegan berbikini, mandi, dan juga scene di ranjang bareng Ferly Putra.
Film bertema horor seks ini menceritakan tentang sebuah rumah besar yang dijadikan kos-kosan. Malang mengintai, seluruh penghuni di kos tersebut diteror oleh sepaang hantu lelaki dan perempuan yang meninggal di rumah tersebut.
Della Dartyan - Love for Sale
Della Dartyan © 2020 instagram.com/delladartyan/
Meskipun nggak bergenre horror, tapi banyak yag bilang kalo inilah film yang menyeramkan banget. Gading Martin berperan sebagai Richard, seorang lelaki paruh baya yang sudah lama jomblo. Demi mendapatkan pasangan kondangan karena taruhan, Richard memakai jasa pacar sewaan, yakni Arini Kesuma yang diperankan oleh Della Dartyan.
Namun ternyata Arini meminta Richard memakai jasanya selama sebulan karena dia membutuhkan uang untuk keluarganya. Dalam sebulan menjalin hubungan tersebut, Richard justru jatuh cinta beneran dengan Arini. Sayangnya, ending film ini bikin nyesek banget karena Arini meninggalkan Richard tanpa kejelasan, tepat saat perjanjian sewa mereka berakhir.
Alexandra Gottardo - Grisse
Alexandra Gottardo © 2020 .instagram.com/got_alex/
Serial Grisse adalah serial HBO yang tayang pada 2019 silam, mengambil latar waktu 1800 saat sekelompok orang tertindas bersatu untuk melakukan pemberontakan. Di serial ini, Alexandra beradu akting dengan Zack Lee, dan juga Adinia Wirasti.
Dalam adegan itu, Alexandra tampak nggak memakai busana. Meski begitu saat ditayangkan di Indonesia, adegan tersebut sudah melalui sensor kok. Namun yang menarik, serial ini justru baru viral setahun setelah ditayangkan.
Diantara daftar film berikut, mana yang pernah udah pernah kamu tonton?
Sumber : diadona.id